Home / Politik & Hukum / Turun Ke Dapil, Ferdiansyah Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan
IMG-20201115-WA0033

Turun Ke Dapil, Ferdiansyah Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan

Kota Tasikmalaya tasikzone.com – Anggota Komisi MPR/DPR RI Fraksi Partai Golkar Daerah Pemilihan Kabupaten Garut dan Kabupaten/Kota Tasikmalaya Ferdiansyah menggelar Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan : Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, yang bertempat di SMKN SPP (SMK Pertanian) Tamansari Kota Tasikmalaya, Selasa (17/11/2020)

Acara yang juga turut di hadiri oleh MGMP PKn tingkat SMA, SMK, SMP, MGMP IPS wilayah kerja Kota Tasikmalaya, kepala sekolah juga para staf TU sekolah, polsek tamansari dan tokoh masyarakat yang bertempat tinggal di sekitar sekolah turut meramaikan acara tersebut.

Ferdiansyah menjelaskan mengenai diadakannya sosialisasi Empat konsesus pilar kebangsaan agar menjadi pengingat untuk menjadi perekat dan pemersatu masyarakat. Pancasila adalah Ideologi Negara, yang menjadi nafas dan menjadi rasa kebersamaan, semangat kecintaan ada gotong royong di dalamnya.

“Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika itulah yang menjadi nafas, dan roh untuk kita menjalin silaturrahmi sebagai anak bangsa terhadap anak bangsa lainnya terlebih Indonesia dari Sabang sampai Merauke merupakan Negara yg besar.
Empat pilar disebut juga fondasi atau dasar yang menentukan kokohnya bangunan serta kumpulan nilai-nilai luhur yang harus dipahami seluruh masyarakat”Kata Ferdiansyah

BACA JUGA   Tok! Raperda Pemberdayaan Ponpes dan PPPM Disetujui Seluruh Fraksi DPRD

Lanjutnya, Juga sebagai acuan menjadi panduan dalam kehidupan ketatanegaraan untuk mewujudkan bangsa dan negara yang adil, makmur, sejahtera dan bermartabat.

”Nilai-nilai dalam 4 Pilar Kebangsaan dapat menjawab tantangan kekinian. Misalnya bagaimana kita membangun gotong royong dan kepedulian. Coba tengok tetangga kanan dan kiri, jangan sampai ada yang kesusahan, atau bahkan tak bisa makan. Mari saling bantu,”tambah Ferdiansyah.

Tak lupa, Ferdiansyah mengajak warga untuk selalu menjunjung tinggi kerukunan antar umat beragama. ”Meski berbeda agama, meski berbeda suku, kita berada dalam satu rumah besar yakni Indonesia tercinta. Kalau kita bertengkar karena beda agama, negara tidak akan bisa maju, daerah kita tidak akan bisa maju,” ujarnya.

Setiap warga negara Indonesia harus memiliki keyakinan bahwa empat pilar tersebut adalah prinsip moral ke-Indonesiaan sebagai panduan tercapainya kehidupan berbangsa yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *