Home / Kota Tasikmalaya / H Murjani Lakukan Takziah, Pastikan Kebenaran Warga Urug Meninggal Saat Antri Bansos
IMG-20220416-WA0020

H Murjani Lakukan Takziah, Pastikan Kebenaran Warga Urug Meninggal Saat Antri Bansos

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya H Murjani SE.,MM melakukan Bela Sungkawa Takjiah kepada Keluarga Nana (Alm). sabtu (16/082022)

Kedatanganya, dikarenakan beredar begitu banyak di Grup Whatsapp meninggalnya Nana (Alm) mengaitkan dengan pencairan bantuan tunai 500 ribu.

“Bahwa Almarhum memiliki riwayat penyakit pada hari Jumat 15 April pergi ke kelurahan untuk pencairan Bansos untuk RW 06 Peundey giliran jam 10 wib, namun jam 9 wib almarhum sudah datang ke kelurahan dan dikarenakan banyak yg mengantri maka almarhum pulang” Kata Murjani kepada Wartawan melalui pesan Whatsapp.

Lanjutnya, sesudah Jumatan ke sukaraja untuk membeli jam & melewati lihat ke kelurahan masih banyak orang maka almarhum langsung sukaraja setelah itu pulang ke rumah.

“semua perjalanan diantar oleh kakaknya naik sepedah Motor, Keluarga menceritakan almarhum tidak mengantri bansos, hanya datang pagi karena penuh pulang lagi” Tambahnya

BACA JUGA   Walikota Tasik Sambut Kedatangan Kejari Kota Tasik Yang Baru

Tapi apapun itu harus jadi perhatian pihak terkait, PT POS dan Dinsos bahwa distribusi dengan jumlah yang banyak jangan hanya di satu titik / kelurahan yg jumlahnya ada yg hampir 2.000 penerima bansos akan membuat antrian panjang dan berkerumun bahkan tidak sedikit kelurahan sampai jam 12 malam baru selesai

“Selanjutnya harus ada evaluasi pembagian berikutnya terkait hal pendistrubusianya PT POS bisa saja melibatkan RW atau menambah personil PT POS yang saat pembagian saya lihat juga sangat terbatas” Bebernya

Sebenarya mudah kita hitung bahwa seperti contoh kita membagikan 2,000 orang, personil berapa orang ? perlu waktu berapa lama tiap satu orang ? , sehingga sudah bisa kehitung rasionalnya perlu berapa hari atau berapa orang yang membagikanya .

“dengan begitu tidak terjadi antrian panjang atau tidak sampai jam 12 malam selesainya” Tandasnya

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *