Home / Organisasi / Berikan Contoh Kepada Pemerintah, KNPI Kota Tasik Canangkan Tes Urine Untuk Pengurus Dan OKP
IMG_20220316_150754

Berikan Contoh Kepada Pemerintah, KNPI Kota Tasik Canangkan Tes Urine Untuk Pengurus Dan OKP

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – DPD KNPI Kota Tasikmalaya mengadakan kunjungan ke Kantor Badan Narkotika Nasional (BNN), Rabu (16/03/2022) di Jl Kapten Naseh Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya.

Kunjungan DPD KNPI Kota Tasikmalaya ini sebagai bentuk dukungan kepada BNN untuk menjalankan Tugas dan Fungsinya.

“Ini bagian Komitmen kita sebagai pemuda terkait angka Kriminalitas penyimpangan di Generasi Muda kian Naik, Seperti Genk Motor, LGBT dan yang lainya karena sumber angka Kriminalitas ini berawal dari Narkoba” Kata Aji Anjar Budiawan Bendahara Umum DPD KNPI Kota Tasikmalaya

Sebagai Wujud dukungan dalam pemberantasan Narkoba, KNPI Kota Tasikmalaya akan mengadakan tes Urine secara masal diawali oleh Pengurus DPD KNPI Kota Tasikmalaya dan diikuti oleh OKP.

“Ini wujud kepedulian kita dalam rangka menekan angka penyebaran Narkoba di Kota Tasikmalaya”tuturnya

Dan berharap Pemkot melakukan hal yang sama, untuk menujukan keseriusan dalam memberantas Narkoba.

“kalau Pemerintah serius memerangi Narkoba harus mengadakan Tes Urine kepada Seluruh Pegawai ASN”tandasnya

Pemerintah Kota Tasikmalaya harus menisyaratkan setiap pejabat meski dinyatakan bebas Narkoba dan dilakukan tes secara berkala.

“Apalagi pejabat yang akan naik jabatan persyaratankan saja mereka harus bebas Narkoba, Karena Narkoba ini digunakan oleh kalangan Masyarakat menangah Keatas” Pungkasnya

Sub koordinator P2M, Ridwan Jumiarsa Soewardi, A.M., Kep menyampaikan Terimakasih kepada KNPI yang sudah bersilaturahmi dengan BNN, Ini yang kami harapkan ada peran serta dari element masyarakat untuk bersama sama dalam melaksanakan Kegiatan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN)

BACA JUGA   Fita Justitia Ne Pereat Mundus, menggema dalam acara Pelantikan DPC Peradi Bandung 2022-2026

“Kami tentunya menyambut baik, untuk rencana kedepan yang bisa di sinergikan dari BNN misalnya dalam hal pencegahan dan diteksi dini dimulai dari KNPI itu akan kami respon dengan baik”kata Ridwan

Keberpihakan Pemerintah Ada, Namun Minim Aksi

Dialog KNPI Kota Tasikmalaya Bersama BNN
Dialog KNPI Kota Tasikmalaya Bersama BNN

keberpihakan dari Pemerintah Kota Tasikmalaya secara regulasi sudah ada Perda P4GN disana sudah diatur bahwa seluruh OPD yang ada dibawah Pemkot Tasik harus melaksanakan Fasilitasi mengenai P4GN dengan lideng sektor di Kesbangpol.

“Keberpihakan sudah ada namun pelaksanaan Aksi nyata memang masih butuh totalitas dari Kota Tasikmalaya” Ucapnya

Kalau melihat angka ungkap kasus dalam penyalahgunaan narkoba ini masih cukup tinggi diharapkan keberpihakan dari Pemkot Tasik.

“sama sama mulai dari birkoratnya dulu, OPD harus bergerak melaksanakan p4gn” ucapnya

Sedangkan menurut data, Untuk saat ini sebelum ada BNN di tahun 2017 Kota Tasikmalaya ada di posisi ke 3 dan saat ini sudah di ke 13, sebagai peredaran dan penyebaran narkotika di Jawa Barat

“Ini sudah terukur, sebagai peredaran dan penyebaran narkotika sekarang turun” Pungkasnya

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *