Home / Peristiwa / Longsor Di Cikubang Taraju Tutup Hektaran Lahan Sawah
IMG-20200621-WA0005

Longsor Di Cikubang Taraju Tutup Hektaran Lahan Sawah

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Akibat diguyur hujan deras, Hektaran Lahan Perbukitan di Cikubang, Kecamatan Taraju, Tasikmalaya, Jawa Barat longsor sabtu (20/6/2020). Material longsor menimpa hektaran lahan sawah serta Saluran irigasi dibawahnya. 

Bahkan material longsoran tanah dan pohon nyaris menyentuh pemukiman warga serta jalan raya Taraju.

“Benar ada longsor bukit menimpa sawah di Cikubang Taraju, belum dipastikan luasnya yah masih di assesmant petugas BPBD dilapangan”,Ucap Nuraedin, Kepala BPBD Kabupaten Tasikmalaya, dihubungi sabtu.

Kapolres Tasikmalaya, AKBP Hendria Lesmana memastikan longsor Lahan perbukitan yang menimpa sawah ini tidak sebabkan korban jiwa. Beruntung, tidak satupun petani berada di ladang saat kejadian.

“Kami cek kelapangan tidak ada laporan warga yang hilang makanya dipastikan tidak ada korban jiwa dalam longsor Sawah di Cikubang itu”,Ucap Hendria, di lokasi kejadian sabtu (20/6/2020).

BACA JUGA   Mobilitas Masyarakat Menuju Kabupaten Tasik Masih Tinggi, Polres Tasikmalaya Siapkan Lima Titik Penyekatan

Masih di Desa Cikubang , Longsor akibat hujan deras juga menimpa kampung Mekarsari hingga menimpa bahu jalan. Akibatnya, arus lalu lintas menuju Ibu Kota Kabupaten dari tiga kecamatan mulai Taraju, Ciawi dan Bojonggambir terhambat. Selain itu, 15 rumah terancam longsor serta 10 Kepala Keluarga mengungsi.

“Longsor juga di Kampung mekarsari ada 15 rumah terancam, 10 KK diungsikan. Anggota kepolisian membantu warga sekitar untuk membersihkan material longsor dan secepatnya membuka akses jalan”, Tambah Hendria.

Kepolisian menghimbau agar warga meningkatkan kewaspadaan saat musim hujan. Menjauhi tebing atau lahan yang rawan longsor harus dilakukan apalagi hujan deras melanda.(rian)

IMG-20200620-WA0134

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *