Home / Politik & Hukum / Wildan Lesmana Nahkodai AMK Kota Tasikmalaya, 20 Hari Kerja Bereskan Struktur Organisasi
IMG_20230604_155618

Wildan Lesmana Nahkodai AMK Kota Tasikmalaya, 20 Hari Kerja Bereskan Struktur Organisasi

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Angkatan Muda Kabah (AMK) Kota Tasikmalaya mengadakan Muskercab Ke 1, kegiatan ini merupakan forum tertinggi setelah Muscab, jadi di Muskercab AMK kali ini juga diadakan Re-struktur.

Seperti disampaikan Sekretaris PW AMK Jawa Barat, Dadan Sukmana kepada wartawan, minggu (04/06/2023) di GOR Dua Saudara, Jl Tubagus Abdulah Kota Tasikmalaya

“di Muskercab ini kita bisa melakukan proses re-stuktur meskipun kita sudah mengangjat PJS Ketua AMK Kota Tasikmalaya, tugasnya ini untuk melaksanakan Muskercab hari ini, serta pematangan program kerja,” kata Dansuk sapaan akrabnya.

Dalam Muskercab kali ini, terpilih Wildan Lesmana secara aklamasi untuk memimpin AMK Kota Tasikmalaya Lima Tahun kedepan (2023-2028). Oleh sebab itu, AMK harus menyiapkan kader terbaiknya untuk nanti bisa menduduki Dewan Pimpinan Cabang Partai Persatuan Pembangunan.

BACA JUGA   SBY Hadiri Konser Patgulipat Deddy-Dedi

“Tugas kita itu menyiapkan kader, bukan membantu partai, namun pastinya setelah di partai nanti akan berorganisasi di partai, Tapi kalau hari ini kader AMK maju di pileg itu beda lagi soal,”Ucapnya

Sementara, Ketua AMK Kota Tasikmalaya Terpilih menyampaikan langkah awal akan memperbaiki stuktur organisasi hingga tingkat Pengurus anak cabang.

Seperti, dari pengurus harian ada wajah baru yang bisa menambah program kedepan agar AMK ini aktif, Karena dari beberapa periode ke belakang mungkin AMK di kota Tasikmalaya tidak terlalu aktif.

“Langkah awal yang akan kita lakukan kita akan membuat PAC di kecamatan masing masing, Meski sudah terbentuk ada beberapa yang tidak aktif, kita akan menargetkan 20 Hari struktur sudah selesai sampai tingkat kecamatan,” tandasnya (rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *