Home / Kab. Tasikmalaya / Wakil Bupati Tasik Sosialisasikan Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah
IMG-20171103-WA0008

Wakil Bupati Tasik Sosialisasikan Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah

Kabupaten Tasikmalaya,tasikzone.com-Berdasarkan data yang dipakai untuk pengukuran tingkat kemiskinan konsumsi berdasarkan konsumsi rumah tangga yang diperoleh dari survei berskala Nasional dari Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS-BPS), jumlah penduduk miskin di Kabupaten Tasikmalaya pada Tahun 2015, sebanyak 208.100 jiwa atau 11,9 % dan pada tahun 2016 sebanyak 196.610 jiwa atau 11,24 % sehingga ada penurunan angka kemiskinan sebesar 0,75%”. Hal tersebut disampaikan Wakil Bupati Tasikmalaya H.Ade Sugianto pada acara Sosialisasi Strategi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (SPKD) di Lingkungan Kabupaten Tasikmalaya bertempat di Hotel City, Kota Tasikmalaya, Kamis (2/11/2017).

Wakil Bupati menambahkan, intervensi Pemerintah untuk mengentaskan kemiskinan adalah Pemerintah dituntut untuk menyusun kebijakan anggaran yang efisien dan aktif agar mengangkat taraf hidup masyarakat yang masih berada di garis kemiskinan atau dikenal dengan istilah anggaran pro rakyat. “Pengentasan kemiskinan adalah kewajiban yang harus dpienuhi oleh siapapun yang berada di Pemerintahan dan Lembaga Negara sesuai dengan konstitusi UUD 1945 Pasal 27 Ayat 2, bahwa warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan, juga dipertegas dalam Pasal 28 yang menyatakan setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan bathin, bertempat tinggal dan mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan,”tegas Wakil Bupati.

BACA JUGA   Rp. 63 Miliyar Disiapkan Bangun Gedung Baru di RSUD dr Soekardjo

Wakil Bupati menegaskan, kegiatan SPKD adalah salah satu upaya Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, yang didukung oleh Tim Nasional Penanggulangan Pencegahan Kemiskinan dalam rangka meningkatkan kompetensi sumber daya aparatur pada seluruh SKPD serta untuk memperkuat kelembagaan Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) dalam proses perencanaan dan penyusunan anggaran terutama yang terkait dengan perencanaan dan penganggaran program/kegiatan penanggulangan kemiskinan. “Terimakasih kepada panitia penyelenggara, Narasumber dari Tim Nasional Percepatan Penanggulangan Kemiskinan, Narasumber dari Pusat Penelitian dan Pengaabdian Masyarakat (P3M) serta pihak lain yang membantu atas terselenggaranya kegiatan ini”, ucap Wakil Bupati

Wakil Bupati Berharap dengan adanya sosialisasi SPKD para peserta yang mengikuti acara ini mampu meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, sehingga dapat menanaggulangi masalah kemiskinan di Kabupaten Tasikmalaya. “Semoga seluruh elemen Pemerintahan dapat terus meningkatkan kinerja dan kontribusi yang nyata demi pembangunan di Kab. Tasikmalaya”, ujar Wakil Bupati.

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *