Home / Kiprah Pemerintah / Masterplan Pasar Cikurubuk Menjawab Tantangan 20 Tahun Kedepan
IMG_20221226_195735

Masterplan Pasar Cikurubuk Menjawab Tantangan 20 Tahun Kedepan

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com.- Kondisi Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya saat ini, masih jauh dari harapan masyarakat baik pedagang maupun konsumen. Pasar yang sering banjir, kotor, becek dan semrawut sangat dikeluhkan oleh banyak pihak, padahal Pasar Cikurubuk yang merupakan Pasar Rakyat terbesar di Kota Tasikmalaya.

saat ini, Pasar Cikurubuk memiliki kios sebanyak 2809 unit dan los 50 unit yang tersebar di 10 blok tersebut berperan sentral dalam perekonomian Kota Tasikmalaya bahkan mempengaruhi jalur distribusi barang se-Priangan Timur.

Untuk membangun Pasar Cikurubuk ke depan diperlukan konsep penataan yang utuh dan terintegrasi sebagai acuan pengembangan Pasar Cikurubuk ke depan.

Oleh Karena itu Dinas KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya menunjuk Konsultan untuk menyusun Masterplan Pasar Cikurubuk.

Hal tersebut disampaikan, Ramdhan, Kepala Bidang Sarana Distribusi Perdagangan Dinas KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya kepada wartawan. Senin (26/12/2022)

“jika kondisi Pasar Cikurubuk dibiarkan seperti itu, lambat laun akan ketinggalan dan kalah dalam persaingan dunia usaha apalagi semakin tumbuhnya toko-toko swalayan yang menawarkan pelayanan kebersihan, kenyamanan dan estetika yang disukasi oleh konsumen” Kata Ramdhan

BACA JUGA   Peringatan Hari Santri Nasional Tingkat Kabupaten Tasikmalaya

Masterplan yang disusun oleh konsultan yang ditunjuk yaitu PT Alocita Mandiri menggambarkan kondisi yang pengembangan Pasar Cikurubuk ke depan, dimana bangunan pasar akan menjadi 2 lantai.

“pada lantai 1 terdapat kios dan eksisting, dan di lantai 2 terdapat ruang parkir yang luas serta los-los (lapak) untuk menampung PKL yang selama ini berjualan di sekitar jalan Pasar Cikurubuk”jelasnya

“Sedangkan untuk lantai 2 juga disiapkan area-area istirahat/bersantai, taman, serta cafe lengkap dengan fasilitas jajanan kuliner”tambahnya.

Lanjutnya, kenyamanan bukan hanya milik kaum ibu yang sibuk berbelanja di kios/los di pasar tapi juga memberi fasilitas bagi kaum bapak-yang biasanya mengantar ke pasar- untuk menikmati kopi dan hidangan-hidangan lain sambil menunggu istrinya berbelanja.

Demikian pula masterplan ini mencakup penataan sarana penunjang yang sifatnya vital, seperti alur pasokan air bersih, drainase, IPAL, sarana penanggulangan bencana dan kebakaran, serta elevator (lift) untuk barang.

“Pokoknya Pasar Cikurubuk 20 tahun ke depan siap bersaing dengan pusat-pusat perbelanjaan lainnya dan tetap akan dicintai warga Kota Tasikmalaya”pungkas Ramdhan. (***)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *