Home / Peristiwa / Kebun Bambu Di Singkup Kebakaran Akibat Puntung Rokok
IMG-20190911-WA0046

Kebun Bambu Di Singkup Kebakaran Akibat Puntung Rokok

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Warga Kampung Pager Gunung Kelurahan Singkup digehgerkan adanya kebakaran kebun Bambu, sekitar 2002 M Persegi dan diketahui milik 7 Orang Kebun yang terbakar, Rabu (11/09/2019)

Kapolsek Cibeureum IPTU SUYITNO saksi YANA (44 th/buruh) dan Saksi IIM (36 th/buruh) warga Kp. Pager gunung Kel. Singkup melihat kepulan asap dan gemeretek dari arah kebun bambu setelah diperiksa ternyata terjadi kebakaran kebun bambu.

“Usai mendapatkan laporan, bersama warga mencoba memadamkan secara manual guna mencegah meluas kearah perkampungan dengan cara di pukul pukul”ucapnya

BACA JUGA   Penat Dengan Suasana Perkotaan, Yuk Refreshing di Kedai Kopi 77

Lanjut Suyitonk karena api terus menjalar kesemak semak dan tumpukan daun bambu kering, selanjutnya menghubungi pihak Damkar Kota Tasikmalaya meminta bantuan pemadaman

“Dengan dua Unit Mobil Damkar pada jam 13.45 wib api dapat diatasi, alhmdulilah tidak ada korban Jiwa”tambahnya

Sumber api di duga dari warga yang lewat dan membuang punting rokok ke kebun bambu (Tumpukan daun bambu kering)

“pada kesempatan tersebut disampaikan himbauan untuk tidak membuang punting sembarangan dan dibuat papan himbauan”tandasnya.(gal)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *