Home / Bisnis / Industri Perfilman Di Tasik Belum Mendapat Sorotan Dari Bekraf
Industri Perfilman Di Tasik Belum Mendapat Sorotan Dari Bekraf

Industri Perfilman Di Tasik Belum Mendapat Sorotan Dari Bekraf

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com- Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) belum mendapat sorotan industri perfilman yang berada di Kota Tasikmalaya. Padahal, banyak komunitas penggiat industri tersebut di Kota Tasik. Salah satu produk teranyar yakni Film Dokumenter KHZ Mustofa yang luncur beberapa waktu lalu.

Deputi Akses Permodalan Bekraf Fadjar Hutomo mengungkapkan sampai saat ini Bekraf masih belum punya peta mengenai industri perfilman maupun fotografi yang berada di Kota Tasikmalaya. Saat ini, Bekraf membantu & mendorong industri kreatif masih secara global.

“Kami belum secara spesifik mengarah pada satu jenis industri kreatif di Kota Tasikmalaya. Termasuk dukungan khusus untuk industri perfilman. Bahkan kami belum tahu bagaimana kondisinya,”ungkapnya kepada awak media di sela-sela acara, Rabu (23/8/2017).

Fadjar juga  menambahkan setiap dukungan dari Bekraf tentu berdasarkan MOU dengan Pemerintah Daerah. Dan sampai saat inipun belum ada MOU antara pihaknya dengan Pemkot Tasik yang khusus menyoroti industri film dan fotografi.

BACA JUGA   Pandemi Covid 19, Pepmatas Akan Temui Ketua DPRD Kota Tasik Sampaikan Solusi Untuk Pedagang Kecil

“Sebaiknya, Pemda mengusulkan kepada kami mengenai industri tersebut. Selain itu, bisa saja komunitasnya berkoordinasi dengan Pemda atau bisa langsung berhubungan dengan kami agar diketahui keberadaannya,”tambahnya.

Fadjar juga menerangkan di Bekraf ada dua jenis program yang dijalankan. Pertama, program-program yang sifatnya prioritas. Kedua, program-program yang sifatnya unggulan.

“Nah untuk Industri film dan fotografi itu merupakan  program skala prioritas di Bekraf , soalnya film punya daya supremasi,”terangnya.

Lanjut Fadjar, secara umum Bekraf sudah melakukan sejumlah kegiatan yang berkaitan dengan dukungan pada industri film. Misalnya seperti dicabutnya DMI Film itu atas inisiatif Bekraf. Kemudian, untuk fotografi Bekraf pernah mengadakan sertifikasi bagi para fotografer. (Ibye)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *