Home / Organisasi / Serius Berangkat Ke KPK Tanyakan Status Hukum Walikota Tasik, Forum Musyawarah Antar Lembaga Tandatangani Petisi
IMG-20200619-WA0120

Serius Berangkat Ke KPK Tanyakan Status Hukum Walikota Tasik, Forum Musyawarah Antar Lembaga Tandatangani Petisi

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Forum Musyawarah Antar Lembaga (Formula) menunjukan Keseriusannya untuk berangkat Ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Ombudsman.

Keseriusannya terlihat dalam 10 Element ini yang diwakili oleh para Ketua menandatangani Petisi surat yang akan diberikan kepasa KPK dan Ombudsman.

“penandatangan ini dilakukan untuk memperlihatkan Keseriusan Kami yang akan berangkat ke KPK mempertanyakan Status Hukum Walikota Tasikmalaya drs H Budi Budiman Dan Surat yang akan dilayangkan ke Ombudsman mengenai pengaduan tentang Kinerja dan Profesionalisme KPK dalam Penanganan Kasus Walikota Tasikmalaya” Ucap Juru Bicara Formula Tatang Surahman. Jumat (19/06/2020)

Pemberangkatan Ke Jakarta memerlukan Surat Izin Keluar Masuk (SIKM) oleh karena itu Formula akan menyiapkan itu semua.

“kini kami sedang Mempersiapkan Semua Kesiapan untuk Berangkat ke Jakarta menuju KPK dan Omubudsman” tambahnya.

BACA JUGA   Jaksa KPK Sebut Walikota Tasik Terlibat Dalam Kasus Suap Yaya Purnomo, Budi : No Coment

Diketahui Bersama Walikota Tasikmalaya Ditetapkan Tersangka KPK dalam perkara tindak pidana suap terkait dengan Dana Alokasi Khusus Kota Tasikmalaya Anggaran 2018, Walikota Tasikmalaya diduga memberikan uang sebesar Rp.400 Juta terkait pengurusan DAK kepada Yaya Purnomo.

Penandatanganan Petisi Forum Musyawarah Antar Lembaga, sebelum Berangkat Ke KPK
Penandatanganan Petisi Forum Musyawarah Antar Lembaga, sebelum Berangkat Ke KPK

Hadir Pada Penandatanganan Petisi Para Ketua 10 Element yang Tergabung Dalam Forum Musyawarah Antar Lembaga, diantaranya Ketua LSM Germasi Opik Taopik Rofiq SH, Ketua FPK.P Ais Rais, Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Tasik Jajang Suryaman, Ketua Pemuda Demokrat Andi Nugraha, Ketua Gibas Kota Tasik Agus Ridwan, Ketua Janur Uus Firman SE, ketua DPC Lembaga Aliansi Indonesia Kota Tasikmalaya DA Sukrisman, Ketua LAKRI Rino, Dan Ketua GMPN Iwan Iwok, Serta Ketua LSM Gapura Tendi Rustendi.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *