Home / Kiprah Pemerintah / Khawatir Bahasa Indonesia Dan Daerah Terancam Punah, Balai Bahasa Gelar Lokakarya
sosialisasi-lokakarya-bahasa-negara-se-kota-tasik

Khawatir Bahasa Indonesia Dan Daerah Terancam Punah, Balai Bahasa Gelar Lokakarya

Tasikmalaya, TZ – Kementerian pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud) melalui Balai Bahasa Jawa Barat menggelar acara sosialisasi Hasil lokakarya pemartabatan bahasa negara di ruang publik, acara tersebut mengambil tema “Dengan revolusi mental kita martabatkan bahasa negara di ruang publik”.

Walikota Tasikmalaya Drs.H.Budi Budiman, mengharapkan dengan di adakannya acara ini kita semua memahami dan memakai bahasa Indonesia yang baik dan yang benar di ruang ruang publik,”seiring derasnya teknologi hampir semua di ruang ruang publik petunjuk-petunjuk memakai bahasa asing, kita tetap harus mencintai bahasa Indonesia karena bahasa Indonesia punya Marwah dan bermartabat”ungkap budi  saat membuka acara di Hotel santika, Jumat (14/10/2016).

 

BACA JUGA   Rekomendasi Jamkesmas Diberhentikan, Begini Kata Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya

Budi juga menambahkan kalau kita semua mampu dan bisa berbahasa Indonesia yang baik dan yang benar berarti kita semua memiliki rasa nasionalisme yang tinggi,”Para pengusaha perhotelan, restaurant, cafe, dan kuliner yang ada di kota Tasikmalaya harus menerapkan bahasa Indonesia di tempat usahanya masing masing”tambahnya.

 

Ditempat yang sama kepala badan pengembangan dan pembinaan bahasa dari Kemendikbud Prof.Dr.Dadang Suhendar M.HUM, menjelaskan fungsi bahasa Indonesia adalah sebagai salah satu pemersatu bangsa, pembentukan nasionalisme, Bhineka tunggal Ika.

“Utamakan Bahasa Indonesia, Lestarikan bahasa daerah,kuasai bahasa asing, jadi tetap yang kita harus tetap mengutamakan bahasa Indonesia supaya bahasa Indonesia tidak punah dan selalu bermartabat”tandasnya.(pih)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *