Home / Ragam / Forum Remaja Masjid Purbaratu Survei Ke Sungai Bukti Keseriusan Kembangkan Wisata Air
Forum Remaja Masjid Purbaratu Survei Ke Sungai

Forum Remaja Masjid Purbaratu Survei Ke Sungai Bukti Keseriusan Kembangkan Wisata Air

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Seusai direncanakan untuk jadi Wisata Air yang berada diwilayah gobang, Singkup perbatasan dengan Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, selanjutnya Forum Remaja Masjid bersama para pemuda melakukan survei langsung ke sungai cikaracak guna melihat medan sungai untuk dijadikan Wisata Air Arung Jeram, selasa (04/04/2017).

Pembina Forum Remaja Masjid H Agus Jamaludin mengatakan kepada tasikzone.com para pemuda yang dibinanya ini serius dalam menggali potensi wisata, dan hal ini perlu dukungan dari semua pihak “alhmdulilah setelah direncanakan, para pengurus dan anggota Forum Remaja Masjid kali ini melakukan survei ke sungai langsung”ungkapnya.

BACA JUGA   Ingat Jika Bawa Motor Jangan Salip Disebelah Kiri, Akibatnya Bisa Fatal

Lanjut H Agus, setelah melakukan survei nantinya akan direncanakan untuk dibuatkan proposal pengembangan Wisata Air Arung jeram dengan finish di Gobang, singkup. “Nantinya selain ada wisata air akan ada wisata kuliner di tempat finish arung jeram, semoga rencana ini mendapatkan dukungan dari pemerintah serta ada investor yang tertarik untuk mengembangkan wisata air di Kecamatan Purbaratu”tandasnya (rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *