Home / Peristiwa / Dilakukan Secara Diam Diam, Pengukuhan Karangtaruna Desa Margalaksana Menuai Konflik Berujung Nota Keberatan
Dilakukan Secara Diam Diam, Pengukuhan Karangtaruna Desa Margalaksana Menuai Konflik Berujung Nota Keberatan

Dilakukan Secara Diam Diam, Pengukuhan Karangtaruna Desa Margalaksana Menuai Konflik Berujung Nota Keberatan

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com – Pengukuhan Ketua dan Pengurus Karang Taruna Desa Margalaksana Kecamatan Salawu Kabupaten Tasikmalaya beberapa waktu Lalu menuai Konflik yang berujung Eksepsi (Nota Keberatan) dari Warga Masyarakat Desa Margalaksana.

Pasalnya Pengukuhan Ketua dan Pengurus Karang Taruna tersebut dilakukan secara diam diam tanpa diketahui oleh perwakilan dari Unsur Pemuda ditingkat Dusun.

Ichwan Noerjaman perwakilan Warga yang menyampaikan Eksepsi Nota Keberataan langsung kepada Badan Permusyawarahan Desa (BPD) Desa Margalaksana, Kamis (13/02/2020) di Aula Desa yang dihadiri Oleh Kepala Desa, Danramil, Serta para Anggota BPD.

“nota keberatan ini kami sampaikan untuk desa agar lebih baik, serta menjalankan segala sesuatu yang berkaitan dengan kelembagaan di Desa ini bisa sesuai dengan aturan yang ada” ucap Ichwan

Lanjutnya, jangan sampai pemilihan ketua karang taruna dan kepengurusan ini menyalahi aturan dan mekanisme “ini bukan jamannya kerjaaan dimana kita sudah menang bebas dengan melawan aturan. kita ada aturan mekanisme yang ada yang harus ditempuh” bebernya

BACA JUGA   Duta Parawisata Jabar Promosikan Kopi Pasir Aladdin & Burger Yasmin

Ichwan Berharap karang taruna ini bisa diluruskan dengan melakukan pemilihan ulang “niat saya tidak lain margalaksana harus lebih baik, saya orang paling depan untuk mendorong kades ini bisa jadi di Pilkades kemarin namun apabila sudah keluar dari aturan saya siap untuk mengingatkannya” tandasnya

Sementara itu ditempat yang sama, Huston Sekretaris BPD Desa Margalaksana menyampaiakan dikarenakan surat disampaiakan kepada BPD , dirinya akan melakukan musyawarah dulu mengenai kejadian ini.

“saya berpesan kalau kepala desa bisa melakukan segala sesuatu itu secara aturan yang ada sehingga tidak terjadi gejolak seperti ini” pungkasnya.(rian/ib)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *