Home / Politik & Hukum / Dandim 0612 Paparkan Program Pembinaan Anak Punk
IMG-20200208-WA0009

Dandim 0612 Paparkan Program Pembinaan Anak Punk

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Dandim 0612/Tasikmalaya Rapat Kordinasi Bersama Dengan Pemerintah Kota dan Pemkab Tasikmalaya dalam Program Membina Anak Punk, Bertempat diaula Makodim 0612/Tsm, Jumat (7/02/2020)

Dandim 0612/Tsm Letkol Inf Imam Wicaksana Bersama Forkopinda baik Kota dan Kabupaten Tasikmalaya serta elemen unsur masyarakat Kota dan Kabupaten Tasikmaya melaksanakan Rapat Koordinasi yang membahas pembinaan untuk anak anak “PUNK” yg berada disekitaran wilayah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya.

Dandim menyampaikan langsung memaparkan rencana pembinaan untuk anak Punk. Urgensinya karena makin maraknya perkembangan tentang komunitas anak anak Punk ini menjadi wabah yang sangat mengkhawatirkan sehingga perlunya dibentuk Satgas.

“satgas ini diberi nama ‘Satya Abi Mata’ dimana dalam bentuk penangannya tidak dalam bentuk Razia dan Refresif akan tetapi dengan perlahan lahan dan juga pola pendekatan secara phsycologis yang tepat sehingga bertujuan dan sasarannya nanti bisa berdaya guna bagi bangsa dan negara ini dan bisa merubah pola kehidupan mereka yg bebas semaunya menjadikan kehidupan yg bisa mentaati peraturan kehidupan dimasyarakat semestinya”beber Dandim

Rencana Program ini sebagai Pilot Project dimana sasarannya baru 40 Org (20 Org dari Kota Tsm serta 20 Org dari Kab Tsm) dengan rencana waktu 2 bulan kita akan menggandeng Stick Holder Instansi baik itu Pemkot dan Pemkab Tsm serta unsur elemen masyarakat lainnya.

BACA JUGA   Didepan Ribuan Emak Emak Sandiaga Uno Janji Tingkatkan Pelayanan Kesehatan

“Sasaran Pola Pembinaan mencakup seperti Keagamaan, Kedisiplinan serta Pengetahuan” ucapnya

Diakhir penyampaiannya Dandim ini dimana sasarannya bisa mengurangi perkembangan wabah PUNK ini dan juga hasil Program Pembinaan ini secara tidak langsung membawa energi positif bagi rekan rekan Punk lainnya..

Ditempat yang sama Walikota Tasikmalaya Drs Budi Budiman. Menyampaikan juga Intinya mendukung tentang Program ini akan tetapi jangan terburu buru dulu dan yang perlu diantisipasi anak anak Punk yang bukan domisili tinggal wilayah kota maupun kabupaten Tasikmalaya agar didata yg tepat prioritas bagi domisili di kota maupun kabupaten Tasikmalaya.

ditempat yang sama Sekda Pemkab tasikmalaya H Muhammad Zen yang dimana mewakili Bupati berhalangan hadir dalam Rakords ini. H Zen Menyampaikan Program ini merupakan bentuk sinergitas kita dalam upaya melindungi anak anak bangsa ini dan Pemkab Tasikmalaya mendukung tentang rencana Program kegiatan ini serta akan bekerjasama dalam dukungannya dengan Pemkot Tasikmalaya.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *