Home / Pendidikan / Keunggulan SMKN Kadipaten Selaras Dengan Program Pemerintah
IMG_20240820_193713

Keunggulan SMKN Kadipaten Selaras Dengan Program Pemerintah

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Animo masyarakat untuk menyekolahkan ke Sekolah Kejuruan Menengah (SMK) masih tinggi, terbukti masyarakat diwilayah Utara khususnya banyak yang menginginkan anaknya bersekolah di SMKN Kadipaten.

Namun, karena fasilitas kelas yang terbatas alhasil banyak calon siswa yang tidak bisa mengenyam pendidikan di SMKN Kadipaten.

Bersyukur, kali ini SMKN Kadipaten mendapatkan bantuan dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat melalui Bidang Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan (PSMK) dengan mendapatkan bantuan untuk membangun Ruang Kelas Baru dan Ruang Praktik Siswa.

Seperti disampaikan, Junjun Nugraha S.Pd., M.Pd kepada wartawan diruang kerjanya, selasa (20/08/2024)

“Disini kekurangan ruang kelas dan ruang praktekan, namun melalui bidang PSMK Disdik Jabar memberikan dukungan sangat besar bagi SMKN Kadipaten untuk membantu ruang kelas dan praktek,” kata Junjun Nugraha kepada wartawan,

“Ini sangat kami syukuri dan bermanfaat untuk melayani dan meningkatkan kualitas pendidikan di SMKN Kadipaten,” tuturnya.

BACA JUGA   Siapkan Regenerasi Bisnis, SMK Ini Kunjungi PT. Indofood

Adapun, untuk Keunggulan SMKN Kadipaten pihaknya terus berkembang yang selaras dengan program dinas pendidikan melalui PSMK Jabar dan langsung dari program pemerintah pusat.

“Alhamdulillah, untuk agribisnis tanaman pangan diberi kesempatan untuk menjadi pusat SMK unggulan,” ucapnya

Selain itu, Pihaknya melayani kepentingan semua siswa yang sesuai dengan program SMK ada tiga kriteria yang sering disebut BMW artinya bekerja, melanjutkan dan wirausaha

“Kami melayani semua kepentingan itu, untuk melanjutkan kami bimbing untuk proses melanjutkan yang ingin berwirausaha kami siapkan pengembangan praktek melalui sekolah pencetak wirausaha dan yang ingin bekerja kami arahkan untuk Menjadi tenaga kerja yang handal, tangguh dan siap mengarungi tantangan di dunia kerja, Seperti melalui PKL, pemagangan dan kelas industri,”Tandasnya (Rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *