Home / Kuliner / Kekinian ! Mahasiswi Kampus Upi Tasikmalaya Launching Produk Boolenial
_MG_7998

Kekinian ! Mahasiswi Kampus Upi Tasikmalaya Launching Produk Boolenial

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-ditengah pandemi covid-19 ini tentunya dalam dunia usaha harus melakukan terobosan terobosan dalam penciptaan usaha, apalagi buat kalangan milenial harus mempunyai kreatifitas dalam mencoba peruntungan di dunia usaha.

Tentunya hal ini sudah dilakukan oleh Mahasiswi Kampus UPI Tasikmalaya Vica Widiyana Nurulita selaku Chief Executive Officer, dirinya memaparkan lika liku proses yang dilewati sehingga bisa mencapai titik launching hari ini.

“Alhamdulillah, banyak sekali lika-liku dalam perjalanan menuju launching produk ini. Namun saya tetap bersyukur karena atas kerjasama team dan kegigihan rekan-rekan di Boolenial. Suatu kehormatan juga acara ini dapat dihadiri oleh Influencer Kota Tasikmalaya yaitu Mang Uyung Aria dan Perwakilan dari Rumah Kreatif BUMN BRI Tasikmalaya.” ungkap vica kepada tasikzone.com, saat launching Boolenial di Cafe 48 Cikalang Girang, Kecamatan Tawang, juma’t (5/12/2020).

Lanjutnya, Disini hanya ingin berbagi motivasi kepada kaum muda agar bisa memulai dulu karena _It’s an immpossibility to be perfect but it’s possible to do the best_.
“Jadilah terbaik versi kita dan gunakan masa sempat karena perubahan kecil dalam diri kita akan menjadi langkah besar untuk masa depan kita.” jelasnya.

BACA JUGA   Di Cafe Madre Ada Makanan Favorit Mamah Muda

Terlepas dari semua itu, acara Grand launching perdana ini saya bersama team melakukan kerjasama dengan Cafe 48 Street, Redaksi Tasikzone dan Enjoy Tasik. Produk yang kami launching hari ini yaitu ada 6 Produk (Bamboo Bento Box, Bamboo Thermos Flask, Bamboo Reusable Cup, Bamboo Binder, Bamboo Pen dan Bamboo Spoon+Fork).

Bamboo Milenial yang CEO nya oleh Mahasiswi UPI Tasikmalaya
Bamboo Milenial yang CEO nya oleh Mahasiswi UPI Tasikmalaya
“Harapan kami kedepannnya mungkin agar bisa memasarkan produk ini ke tingkat Nasional dan Internasional. Semoga melalui produk ini kami bisa mengajak Millennial untuk mulai peduli terhadap masalah lingkungan dan mulai membangun bisnis yang ECO friendly serta mulai mencintai lingkungan.” pungkasnya.

Dalam Launching Boolenial pula turut hadir Yose Andi selaku Owner, CEO (chief executive officer) Vica Widiyana Nurulita, CFO (chief financial officer) Imas, CMO (chief marketing officer) Muhammad Reza Perdana,COO ( chief operating officer) Agis Setyadi, CTO (Chief Technology Officer) Bagus Fermana Sidiq. (ibye)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *