Home / Peristiwa / Warga Babakan Cikiara Udunan Lakukan Penyemprotan Disinfektan
IMG-20200323-WA0089

Warga Babakan Cikiara Udunan Lakukan Penyemprotan Disinfektan

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Warga Babakan Cikiara Rw 10 Kelurahan Panglayungan Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya mengadakan upaya pencegahan penyebaran Virus Corona dengan Penyemprotan Disenfektan, Senin (23/03/2020)

Penyemprotan tersebut sebagai bentuk kewajiban membantu pemerintah dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus Dengan Nama Covid 19 ini.

Dikatalan Ketua Rw 10 Kelurahan Panglayungan Maman Sulaeman kepada wartawan, senin (23/03/2020)

“kegiatan ini sedikit meminimalisir penyebaran virus corona, dengan memakai uang swadaya masyarakat untuk membeli cairannya sekitar 30 leter derigen”ucap maman

Selain melibatkan Tokoh masyarakat, Kegiatan penyemprotan ini juga melibatkan beberapa anggota Satpol PP, Babinsa dan anggota polres dengan harapan bisa menjadi motivasi agar dapat dilakukan juga oleh Masyarakat yang lainya.

BACA JUGA   Proyek Gorong-Gorong Menyisakan Beban Warga

“kami juga memberikan edukasi terkait informasi mengenai virus corona di Kota Tasikmalaya, maupun nasional sehingga masyarakat tidak panik menyikapi bencana wabah ini” bebernya

Ditempat yang sama Buyung Tokoh masyarakat Babakan Cikiara menambahkan sebagai warga juga dari mako satpol pp Kota tasikmalaya menghimbau dari surat edaran walikota masyarakat tidak berada di kerumanan atau berada di tempat keramaian. (gal)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *