Home / Sosial & Budaya / Peluncuran Gerakan Bangkit Bangsaku di Tasikmalaya
Peluncuran Gerakan Bangkit Bangsaku di Tasikmalaya

Peluncuran Gerakan Bangkit Bangsaku di Tasikmalaya

Kota Tasikmalaya, tasikone.com-Aksi Cepat Tanggap (ACT) Tasikmalaya meluncurkan gerakan bangkit bangsaku guna mengajak masyarakat untuk optimis dan bersikap positif menatap masa depan bangsa.

Taufik Perdana Selaku Kepala Cabang ACT Tasikmalaya mengataka dimasa sulit pandemi covid-19 yang banyak membuat orang cenderung pesimis dan hal ini membuat tim ACT bergerak “dimasa yang tidak mudah ini, kita ingin mengajak semua elemen masyarakat untuk sama-sama saling menyemangati satu sama lain. Disini kita juga ingin menunjukan rasa optimisme yang ditunjukan oleh bapak-ibu para pekerja di TPA Ciangir, meskipun barang yang dihasilkan mengalami penurunan harga jual tapi tetap semangat untuk bekerja” Ungkap Taufik Perdana, dalam sambutannya.

Gerakan ini diinisiasi guna mengatasi ancaman, resesi, kemiskinan, kelaparan sealigus membangun kemandirian bangsa. “dan ada tiga pesan yang ingin ditunjukan dalam gerakan bangkit bangsaku ini, yang pertama optimis, gotong royong dan peduli” tambah Taufik Perdana

Ajakan bangkit dan optimis juga dukungan terhadap gerakan ini disampaikan oleh ketua dari komunitas penggerak pemuda Kota Tasikmalaya (Pager Asik), Fauzi Rizki Pratama bahwa dirinya mengaju terinspirasi untuk terus bangkit dan menyebarluaskan semangat dengan aksi nyata “disini saya terisnpirasi dari bapak itu (para pekerja di TPA) yang dalam usianya yg tidak lagi muda masih tetap semangat apalagi kita yang masih mudah harus jauh semangat, in syaa Allah kamipun dari perwakilan komunitas Pager Asik menyatakan mendukung gerakan bangkit bangsaku ini dan siap berkolaborasi dengan aksi nyata” ungkapnya.

BACA JUGA   Maksimalkan Sya’ban dengan Melatih Diri Menjalankan Amalan

Acara peluncuran yang dilakukan di TPA Ciangir, Jum’at (09/10) ini dihadiri juga oleh JNE Tasikmalaya sebagai salah satu mitra korporasi ACT Tasikmalaya yang selama ini selalu hadir membersamai saudara sebangsa melalui kolaborasi kemanusiaan Bersama Aksi Cepat Tanggap “Alhamdulillah senang sekali bisa hadir dalam acara ini, semoga pandemi bisa segera berakhir dan Allah mudahkan urusan kita semua” Ungkap Gerry Mardhani selaku Pimpinan JNE Tasikmalaya
Selain itu, para relawan, komunitas, aliansi pelajar tasik, influencer,media local Tasik dan perwakilan mitra UMKM juga turut hadir dan mendukung gerakan ini sekaligus Bersama-sama mengimplementasikan program Lumbung Sedekah Pangan (LSP) untuk 100 orang pekerja di TPA Ciangir.(rls/ibye)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *