Home / Politik & Hukum / Hasil Rekapitulasi Suara KPU Kota Tasik Pilgub Jabar 2018, Asyik Unggul
IMG-20180705-WA0002

Hasil Rekapitulasi Suara KPU Kota Tasik Pilgub Jabar 2018, Asyik Unggul

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-KPU Kota Tasikmalaya melakukan Rekapitulasi Perhitungan Suara Pilgub Jawa Barat 2018 tingkat Kota Tasikmalaya, Rabu (4/7/2018) di salah satu hotel berbintang yang ada di Kota Tasikmalaya. Rekapitulasi Perhitungan suara telah selesai dilaksanakan dan berjalan lancar. 

Ketua KPU Kota Tasikmalaya Ade Zainul Muttaqin mengatakan, seluruh saksi masing-masing paslon dapat menerima hasil rekapitulasi suara tanpa keberatan.adapun Terkait ketidakhadiran saksi paslon nomor urut empat, kata Ade, tidak menjadi masalah rapat pleno tersebut. 

“Undangan sudah kami sampaikan ke semua masing-masing paslon. Tadi pagi saksi paslon nomor empat ada konfirmasi via telpon bahwa tidak bisa hadir, mereka tidak mempermasalahkan dan bisa menerima hasil rapat pleno rekapitulasi suara,” ungkap ade. 

BACA JUGA   Dorong Warga Aktif Bantu Kepolisian Secara Terukur, Begini Maksud AKP. Sunarto

Sementara itu, berdasarkan perhitungan KPU RI, tingkat partisipasi pemilih Kota Tasikmalaya 81.14 persen. Capaian tersebut menurut perhitungan sementara KPU Provinsi Jawa Barat menjadi yang tertinggi se-Jabar.

Adapun, pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu unggul meraih 164.720 suara. Disusul paslon Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum mendapat 104.402 suara, kemudian paslon Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi meraih 73.502 suara dan selanjutnya paslon TB Hasanudin-Anton Charliyan mendapat 35.773 suara. (rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *