Home / Kiprah Pemerintah / Buka Pembinaan STQH, Ivan Dicksan Pinta Peserta Memberikan Yang Terbaik Untuk Kota Tasikmalaya
IMG_20230502_144048

Buka Pembinaan STQH, Ivan Dicksan Pinta Peserta Memberikan Yang Terbaik Untuk Kota Tasikmalaya

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Sekda Kota Tasikmalaya Drs H Ivan Dicksan Membuka secara resmi Pembinaan Seleksi Tilawatil Qur’an dan hadits (STQH) untuk perlombaan tingkat Jabar yang akan dipusatkan di Kota Bandung.

dalam sambutannya, Ivan Dicksan menyampaikan agar para Peserta STQH Tingkat Kota Tasikmalaya Bisa memberikan yang terbaik.

“Pembinaan ini bisa semaksimal mungkin dilakukan, potensi kepesertaan bisa betul dijaga sehingga pas tampil bisa maksimal,” kata Ivan Dicksan

“Anak anaku semoga bisa mengikuti arahan dari pembina karena para pembina ini sangat berpengalaman, sehingga pas waktunya bisa tampil maksimal, Jaga kesehatan, tidak terlalu banyak jalan jalan dulu, agar bisa menjaga kwalitas dari anak anaku peserta STQH,” tambahnya

BACA JUGA   Idealnya Kota Tasik Miliki 60 Armada Sampah

Menurutnya, dalam waktunya Pemerintah akan mengundang para kepala OPD untuk bisa memberikan suport untuk kafilah kota Tasikmalaya

“terimakasih dari jajaran pembina dan peserta semua stik holder atas ikhtiar dan kebersamaan kita bisa memberikan yang terbaik untuk kota Tasikmalaya,”pungkasnya

Sementara itu, Drs H Reza Rahmat Setiawan Ketua Kafilah STQH Kota Tasikmalaya menyampaikan pembinaan ini
Untuk meningkatkan kapasitas peserta agar bisa meraih prestasi secara maksimal di provinsi jabar.

“Mengoptimalkan kapasitas peserta, dengan melahirkan peserta yang kredibel dan paripurna,” tuturnya (rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *