Tasikzone.com – JNE melanjutkan rangkaian kegiatan JLC Member Gathering Batch 2 dengan menyapa para member di Kota Tasikmalaya. Kegiatan yang digelar di Cordela Suites Hotel ini mengusung tema “Stronger Business Together” dan menjadi kota keempat setelah Palembang, Bekasi, dan Cilegon.
Acara ini merupakan bentuk apresiasi JNE kepada para member JNE Loyalty Card (JLC) yang telah konsisten menggunakan layanan pengiriman JNE. Melalui kegiatan ini, JNE berupaya memperkuat hubungan dengan para pelaku usaha, sekaligus mendorong kolaborasi dan pertukaran pengalaman antaranggota komunitas bisnis.
Acara dibuka dengan sambutan dari Hendra Pradana, Sales Regional JNE Jawa Barat, dilanjutkan dengan pemaparan layanan dan inovasi terbaru oleh Ueh Solehudin, Head of Sales JNE Tasikmalaya. Sesi berikutnya menghadirkan Johan, Owner Nisa Galleri, yang berbagi pengalaman tentang strategi pengembangan bisnis dan pemanfaatan digital marketing.
“Di era yang serba dinamis, pengembangan bisnis tidak cukup hanya mengandalkan kualitas produk. Kami memanfaatkan teknologi digital dan memperluas jaringan untuk menjawab tantangan pasar global,” ujar Johan. Ia berharap para member JLC dapat memperoleh inspirasi baru dalam mengembangkan usaha mereka.
Selain sesi berbagi pengalaman, peserta juga berkesempatan memenangkan door prize berupa smartphone dan smartwatch. Kegiatan ditutup dengan makan siang bersama yang menjadi ajang mempererat hubungan antar member secara informal.
Menurut Nadya Putri Puteri, Loyalty Card Section Head JNE, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen JNE untuk memberikan nilai tambah bagi para pelaku usaha. “Melalui JLC Member Gathering, kami ingin mempererat silaturahmi sekaligus memberikan insight dan strategi baru agar para member terus berinovasi di era digital,” ujarnya.
Sejak diluncurkan pada 2009, JNE Loyalty Card (JLC) telah memiliki lebih dari 800 ribu member di seluruh Indonesia. Program ini memungkinkan anggota menukarkan poin dengan berbagai hadiah menarik, seperti gadget, voucher belanja, tiket nonton, hingga program donasi.
Eri Palgunadi, SVP Marketing Group Head JNE, menegaskan bahwa program JLC menjadi wujud nyata komitmen JNE dalam membangun komunitas bisnis yang solid. “Melalui JLC Member Gathering, kami tidak hanya memberikan apresiasi, tetapi juga menciptakan koneksi dan peluang bisnis baru sesuai semangat Connecting Happiness,” tuturnya. (***)
Tasik Zone Kreativitas Muda Untuk Indonesia