Home / Kota Tasikmalaya / Terkait Rotasi Mutasi, Komisi I DPRD Kota Tasikmalaya Akan Panggil Sekda
IMG_20220901_145008

Terkait Rotasi Mutasi, Komisi I DPRD Kota Tasikmalaya Akan Panggil Sekda

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Rotasi Mutasi Yang dilakukan Pemerintah Kota Tasikmalaya, Selasa (30/08/2022) menyisakan Resude.

Pemkot melakukan Rotasi Mutasi dianggap tidak sesuai dengan Merit Sistem yang selalu digadang gadang pemerintah menjadi Acuan dalam melakukan Rotasi Mutasi.

Oleh karena itu, Komisi I Dprd kota Tasikmalaya akan melakukan pemanggilan kepada BPKSDM dan Sekretaris Daerah selaku Baperjakat.

Seperti disampaikan Dodo Rosada SH.MH saat dihubungi Tasikzone.com melalui telepon selulernya, Kamis (01/09/2022)

“Banyak masukan dan laporan dari hasil rotasi dan mutasi kemarin, selaku anggota DPRD harus menyikapi laporan tersebut” Kata Politisi PDI Perjuangan ini

“Besok akan memanggil BPKSDM dan Sekda selaku baperjakat” Kata Dodo

Dirinya akan mempertanyakan terkait rotasi mutasi yang sudah dilaksanakan pemkot yang sudah menimbulkan gejolak dikalangan Birokrasi.

BACA JUGA   FPK-Publik Akan Laporkan Dugaan Praktek Pinjam Bendera Dan Upeti Di Pekerjaan Jalan Makmun Sodik

Menurutnya, Rotasi Mutasi ini ada hubungannya dengan Anggaran Pemerintah, Jadi setiap anggaran harus akuntabel dan transparan.

“outputnya harus dipertanggungjawabkan kita tidak hanya melihat dari sisi kebijakan mutasi saja namun hasilnya, apakah akan betul betul merubah tatanan kinerja para ASN dengan konsekuensi anggaran ini” Tandasnya

Diberitakan sebelumnya, Merit Sistem dianggap tidak sesuai Fakta dilapangan, pada pada kenyatanya, sarjana Tekhnik diberikan jabatan di pembinaan Guru.

“Jelas ini tidak nyambung, dan tidak sesuai dengan Apa yang disampaikan Walikota Tasikmalaya” Kata Ais Rais Ketua Forum Pemerhati Kebijakan Publik (FPK-P)

Selain itu, dengan adanya pertukaran posisi antara sandi lesmana dan budi martanova yang dianggap belum lama menjabat, apakah ini murni maksud tujuannya berharap adanya perubahan atau maksud tujuan lain”herannya (rian)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *