Home / Kab. Tasikmalaya / Peringatan Hut Kemerdekaan RI ke 73, Ini Amanat Bupati
PhotoGrid_1534500367624

Peringatan Hut Kemerdekaan RI ke 73, Ini Amanat Bupati

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Bupati Tasikmalaya H.Uu Ruzhanul Ulum bertindak sebagai Inspektur Upacara pada Upacara Peringatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 73 yang dilaksanakan di lapangan Desa Tanjungkerta Kecamatan Pagerageung, pada Jum’at (17/8/2018). Hadir pada kesempatan tersebut Wakil Bupati Tasikmalaya, Ketua serta Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Forum Kominda Kabupaten Tasikmalaya, Staf Ahli Bupati, Asisten Daerah Setda Kab. Tasikmalaya, para Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tasikmalaya, para Kepala Desa se-Kecamatan Pagerageung, tokoh pejuang, tokoh agama serta unsur terkait lainnya.

“Hari ini, tujuh puluh tiga tahun yang lalu, setelah melalui perjuangan yang sangat panjang, Alloh SWT memperlihatkan kemahamurahan-Nya kepada Bangsa kita, yakni pada hari itu, jum’at, tanggal 17 Agustus 1945, kita ditakdirkan menjadi sebuah bangsa yang merdeka dan berdaulat”, ungkap Bupati saat menyampaikan amanatnya.

Menurutnya, momentum tersebut merupakan momentum yang sakral dan bersejarah bagi kita yang harus disyukuri, karena kemerdekaan ini dibeli dengan harga yang sangat mahal, dengan darah, air mata, bahkan nyawa. Hal ini hendaknya kita pahami, betapa bergeloranya “ruh” perjuangan para leluhur kita untuk bangsa dan negara tercinta, dengan penuh ketulusan dan keikhlasan tanpa meminta imbalan atau balas jasa.

BACA JUGA   Brigez Tuntut Pemkab Segera Selesaikan Pembayaran Tanah Jalan Cisinga

“Mun karuhun melak binihna, urang kudu nyiram sirungna, mun karuhun melak tangkalna, urang kudu miara buahna, moal aya kiwari mun taya kamari, moal aya ayeuna mun taya mangkuknya”, papar Bupati. Ia mengingatkan kita agar senantiasa merenungkan, merefleksikan dan memaknai sepak terjang para pejuang kemerdekaan bangsa kita yang memiliki kecintaan dan tanggung jawab yang luar biasa terhadap bangsa dan negaranya, dengan membangun persatuan dan kesatuan yang dilandasi semangat kebangsaan. Selain itu kita juga harus menjadi bangsa yang berkarakter dan berkepribadian luhur, siap berkorban demi bangsa dan negara.

Diakhir sambutannya Bupati Tasikmalaya menyampaikan ungkapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Tasikmalaya yang telah bahu-membahu, bergandeng tangan, bargotong royong membangun Kabupaten Tasikmalaya sesuai dengan kapasitas masing-masing.

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *