Home / Kiprah Pemerintah / Masih Mencari Kerja, Persiapkan Berkas Lamaran Ikuti Job Fair Terbesar Di Kota Tasik
Masih Mencari Kerja, Persiapkan Berkas Lamaran Ikuti Job Fair Terbesar Di Kota Tasik

Masih Mencari Kerja, Persiapkan Berkas Lamaran Ikuti Job Fair Terbesar Di Kota Tasik

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya bekerjasama dengan Kemennaker RI akan menggelar even akbar bagi pencari kerja yakni One Stop Career Expo 2018 atau biasa dikenal dengan acara Job Fair. Kegiatan tersebut guna untuk memenuhi kesempatan kerja bagi warga masyarakat Kota Tasikmalaya.

Dikatakan Kepala Disnaker Kota Tasikmalaya, Rachmat Mahmuda SE. MM kepada wartawan. Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di GOR Sukapura Dadaha.

“Ada banyak peluang bagi semua pencari kerja, karena ada tersedia 40 perusahaan pusat maupun daerah , BUMD juga swasta yang pastinya membuka lowongan kerja. Tunggu apalagi, persiapkan semuanya dari sekarang, karena Job Fair itu akan berlangsung selama dua hari yakni, 18 -19 Oktober 2018″ungkap Rachmat

BACA JUGA   Bumdes Desa Tanjungsari Jadikan Opak Sebagai Kuliner Khas Oleh Oleh Gunungtanjung

Kegiatan tersebut sebagai bukti keseriusan pemerintah dalam upaya menekan angka pengangguran di Kota Tasikmalaya. Dan Job Fair yang akan digelar itu merupakan acara yang kedua kalinya di tahun 2018.

“Ada keuntungan tersendiri dalam mengikuti bursa kerja itu adalah pelamar bisa langsung daftar serta memilih perusahaan yang diminati, langsung diwawancara di tempat. Karena disana nantinya akan dihadiri langsung oleh HRD masing-masing perusahan”bebernya.

kepada masyarakat  yang masih mencari kerja, jangan lupa hadiri dan daftar dengan membawa perlengkapan dokumen lamaran kerja. Seperti, foto copy KTP, KK, SKCK, pas foto, kartu kuning.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *