Home / Kab. Tasikmalaya / Lagi, Polres Tasikmalaya Kirimkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur
IMG_20221124_161541

Lagi, Polres Tasikmalaya Kirimkan Bantuan Untuk Korban Gempa Cianjur

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com – lagi, Polres Tasikmalaya melakukan Aksi Solidaritas Sosial terhadap Sesama dengan
mengirimkan bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur.

Sebelumnya Polres Tasikmalaya mengirimkan 15 personel dan 2 unit truk Dalmas, pada Senin (21/11/2022) lalu.

“Ini merupakan tahap kedua, dan insya Allah nanti akan ada tahap ketiga, sesuai dengan apa yang dibutuhkan teman-teman kita yang ada di Cianjur,”kata Kapolres Tasikmalaya, AKBP S. Hery Haryanto. Kamis (24/11/2022)

Polres dan Bhayangkari Tasikmalaya kali ini tak hanya mengirimkan bantuan makanan-minuman saja, melainkan juga alat-alat kesehatan, selimut, serta tenda pasukan.

BACA JUGA   Bupati Keberatan Kabupaten Tasik Medapat Predikat Intoleran Urutan ke-5

Hal tersebut sesuai dengan hasil koordinasi Polres Tasikmalaya dengan rekan-rekan sesama kepolisian di Cianjur.

“Hari ini juga, kami memberangkatkan konselor-konselor Polres Tasikmalaya, termasuk dari Polwan, untuk melakukan trauma healing warga di sana, terutama anak-anak,”tururnya Hery.

Sampai saat ini, sambungnya, personil Polres Tasikmalaya yang diberangkatkan pada tahap pertama masih berada di wilayah terdampak gempa bumi Cianjur. (***)

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *