Home / Kab. Tasikmalaya / Kementan Targetkan 30 Hektar Untuk Penanaman Kacang Kedelai di Kabupaten Tasik
Kementan Targetkan 30 Hektar Untuk Penanaman Kacang Kedelai di Kabupaten Tasik

Kementan Targetkan 30 Hektar Untuk Penanaman Kacang Kedelai di Kabupaten Tasik

Kabupaten Tasikmalaya, tasikzone.com-Diera pemerintahan jokowi ini sekarang mempunyai program salah satunya untuk menjadi negara yang berdaulat pangan, untuk masalah pangan jangan sampai tergantung ke negara lainsalah satunya masalah kacang kedelai jangan terus menerus mengandalkan impor dari negara lain.

“kita semua harus punya terobosan baru, harus punya gengsi untuk masalah pertanian karena negara tercinta ini merupakan negara yang subur makmur dengan sumberdaya alam salah satunya masalah pertanian harus kita tingkatkan dan di prioritaskan” dikatakan Yulia Kristiani penyuluh dari kementerian pertanian saat mengadakan penyuluhan bagai para penyuluh pertanian, danramil dan mitra tani Kabupaten Tasikmalaya di aula rapat dinas pertanian jumat (2/3/2018)

Lalu yulia, menambahkan bahwa tujuan diadakannya penyuluhan ini guna untuk memantapkan para penyuluh pertanian agar betul-betul paham cara pengelolaan bercocok tanam kacang kedelai.

BACA JUGA   Relawan Kaum Difabel Menilai Walikota Semena Mena Gunakan Kekuasaan

“karena mereka masih awam dan belum terbiasa menanam kedelai, mereka biasanya bercocok tanam padi, dan jagung. jadi mereka anggap kedelai belum memiliki nilai ekonomis dan mereka masih belum tahu cara pangsa pasarnya, makanya kami dari kementerian pertanian terus genjot mereka agar betul-betul paham cara-cara menanam kedelai yang bagus”tambahnya.

Sambung yulia, di Kabupaten Tasikmalaya ini iklimnya sangat cocok apabila di tanami kacang kedelai. Tasik ditargetkan sekitar 30 ribu hektar untuk lahan penanaman kedelai.

” makanya dari itu kita harus intens melakukan pembinaan kepada para penyuluh pertanian agar mereka paham betul dan kacang kedelai merupakan kebutuhan bagi masyarakat dari tahun ketahun pemerintah akan ajak para petani supaya mau bercocok tanam kacang kedelai”ajaknya.(pih)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *