Home / Sosial & Budaya / Kembali Dewan Kesenian Akan Adakan Kibar Budaya Jilid III
Kembali Dewan Kesenian Akan adakan Kirab Budaya

Kembali Dewan Kesenian Akan Adakan Kibar Budaya Jilid III

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com – Untuk yang ketiga kalinya Dewan Kesenian Kota Tasikmalaya akan menyelenggarakan Kibar Budaya Tahun 2017, Kibar Budaya Jilid III ini akan dibuka secara resmi pada Tanggal 26 april 2017. Dikatakan Ketua Dewan Kesenian Kota Tasikmalaya Bode Riswandi saat Jumpa Pers di Gedung Kesenian Kota Tasikmalaya, Senin Sore (24/04/2017).

Lanjut Bode, acara kibar budaya ini sangat ditunggu masyarakat namun menurutnya sengaja diadakannya bulan mei karena menunggu dulu perhelatan Pilkada usai. “Tanggal 26 mei sebagai opening kibar budaya Jilid III, dan silahkan kepada masyarakat yang ingin melihat karena acara ini terbuka untuk umum dan juga 100 % Gratis”ungkapnya.

Untuk menggenjot apresiator yang banyak bode akan menyebarkan undangan ke berbagai sekolah, Hotel dan tempat umum lainnya. Diakui bode untuk rumpun teater dan musik tidak pernah kekurangan apresiator. Namun diakuinya kalau untuk Rumpun tradisional masih kekurangan apresiator.

“Untuk rumpun teater atau musik bisa sampai 1500 pengunjung, namun Rumpun tradisi yang masih kurang apresiator ini akan menjadi PR Dewan Kesenian dan berbagai Cara sudah kami tempuh kepada dinas pendidikan dan para guru kesenian agar bisa melibatkan siswanya untuk menganalisis dan mengeudukasi, ini tidak seperti memakan cabe yang langsung Pedas namun kami tidak akan pernah bosan untuk itu semua”tandasnya.

BACA JUGA   Peluncuran Gerakan Bangkit Bangsaku di Tasikmalaya

Ditempat yang sama Kepala Dinas Pariwisata Kota Tasikmalaya H Undang mengatakan acara kibar Budaya Jilid III ini Memberikan kesempatan kepada seniman lokal yang ada di kecamatan untuk unjuk ka bisa di gedung kesenian, “akan ada 3 kecamatan yang akan tampil di kibar budaya jilid III ini termasuk para sangar yang ada di Kota Tasikmalaya”tuturnya.

Undang juga menyampaikan Walaupun dirinya bukan ahlinya namun semakin tahun kualitas pertunjukan seni sangat baik “dilihat dari apresiasi masarakat luas, kibar budaya ini dikenal bukan di kota tasik saja akan tetapi sudah dikenal di tingkat nasional”ucapnya (rian/iby)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *