Home / Sosial & Budaya / Jalin Silaturahmi Dengan Santunan Anak Yatim
jalin-silaturahmi-dengan-santunan-anak-yatim

Jalin Silaturahmi Dengan Santunan Anak Yatim

Kota Tasikmalaya,Tasikzone.com- Tanggal 12 bulan rabiul awal merupakan kelahiran nabi muhammad SAW dimana setiap muslim di tasikmalaya sering mengadakan acara “Muludan”, begitupun di yayasan wadhi barkah sabtu (17/12/2016) mengadakan kegiatan tersebut sekaligus Santunan yang di berikan oleh media online tasikzone.com.

Ketua yayasan wadhi barkah sebagai penerima manfaat mengatakan perlunya kepedulian terhadap orang-orang yang membutuhkan apalagi anak yatim-piatu “mereka anak yatim piatu sangat membutuhkan uluran tangan para donatur karena untuk kebutuhan sehari-hari saja orang tua nya kerepotan” ungkapnya.

Ia pun menambahkan bahwasanya dalam momen Peringatan Maulid Nabi muhammad SAW alangkah baiknya di laksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat seperti halnya yang di lakukan Yayasan Tasik Zona Barokah “Saya Apresiasi kepada Yayasan Tasik Zona Barokah yang membawahi media online tasikzone.com melakukan kegiatan Santunan kepada Anak Yatim-Piatu di Yayasan kami, Mudah2an apa yang di lakukan ini bisa menjadi contoh yang baik”.

BACA JUGA   LSM Janur : Bantuan Pangan Non Tunai Harus Sembako Kualitas Terbaik

Ditempat  yang sama malby abdul rojak salah satu perwakilan dari yayasan tasik zona barokah menyampaikan, kegiatan tersebut selain untuk menjalin silaturahmi antar wartawan. Kegiatan ini juga sebagai bentuk  kepedulian media tasikzone.com  kepada sesama “mudah mudaham kegiatan ini bisa bermanfaat, juga kegiatan ini akan mwnjadi agenda rutin”tuturnya.

Doel TZ Sapaan Akrabnya Juga menambahkan, kami sudah berkomitment  kalau ada yang memasang Iklan di media online tasikzone.com akan disisihkan 10 Persen Untuk Yayasan Yatim Piatu Wadhi Barkah “ini sudah menjadi komitment kami, untuk membantu anak yatim, jadi yang memasang Iklan dimedia kami bisa sambil beramal Juga”tambahnya.
Diakhir pembicaraan Doel TZ menyampaikan, ucapan terima kasihnya kepada seluruh donatur dan dermawan yang sudah membantu terselenggaranya acara santunan tersebut “terimakasih juga kepada para donatur yang sudah membantu”ucapnya. (Ibye)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *