Home / Kab. Tasikmalaya / Bupati Tasikmalaya Berikan Motivasi Kepada Kafilah MTQ Tingkat Jawa Barat
IMG_20220620_111449

Bupati Tasikmalaya Berikan Motivasi Kepada Kafilah MTQ Tingkat Jawa Barat

Tasikzone.com – Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menghadiri Pembukaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXVII Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2022 yang bertempat di Kabupaten Sumedang, Minggu (19/06/2022).

Pada Kesempatan ini Bupati Ade memberikan dorongan dan motivasi sebelum pelaksanaan MTQ kepada kafilah Kabupaten Tasikmalaya, dalam sambutannya ia menyampaikan agar para peserta mengikuti prosesnya dengan baik

“Alhamdulillah pada kesempatan ini kita masih dapat merasakan nikmat untuk mengikuti MTQ tingkat provinsi Jawa Barat. Ada hal yang ingin Saya sampaikan”kata Bupati Ade Sugianto

Dirinya, menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada para ulama, pendamping dan peserta yang akan mengikuti MTQ, semoga kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi kita semua.

“Saya sendiri tidak terlalu melihat kepada hasil yang nanti akan diterima, kita berikan yang terbaik dalam semua proses yang kita lakukan ini, mulai dari persiapan, latihan, pelaksanaan lomba dan tentunya hasil dari kegiatan ini memberikan dampak yang baik menuju Kabupaten Tasikmalaya yang religius Islami sebagaimana visi-misi Kabupaten Tasikmalaya saat ini,” Ujar Bupati Ade.

BACA JUGA   Dihari Koperasi Ke 71, Pemkab Tasik Dorong Pemanfaatan Teknologi Digital

MTQ XXXVII ini dibuka secara resmi oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa MTQ bukan hanya sekedar lomba biasa, melainkan sebagai ajang memperkuat syiar Islam dan silaturahmi dengan ulama dari berbagai daerah di Jawa Barat.

Hadir dalam acara ini Wakil Gubernur Jawa Barat, Forkopimda Prov. Jabar, Bupati/ Wali Kota di Jawa Barat, Sekda Kab. Tasikmalaya dan tamu undangan lainnya.

About redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *