Home / Sosial & Budaya / BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya Menyelenggarakan Buka Puasa Bersama Dengan Anak Yatim
Foto Bersama BPJS Ketenagakerjaan Tasikmalaya, Forum Remaja Mesjid Dan Anak Yatim Yayasan Wadhi Barkah

BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya Menyelenggarakan Buka Puasa Bersama Dengan Anak Yatim

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com-Dalam rangka mengisi kegiatan Bulan Suci Ramadhan 1438H, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya menyelenggarakan Buka Puasa Bersama dengan Anak Yatim dari Yayasan Wadhi Barkah, di Kantor BPJS Ketenagakerjaan Lantai 2. Selasa (20/06/2017)

Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan Tausiah Agama oleh Ustadz Kaka (Hilman Nurul Haq) yang didampingi Pembina IREMA Kota Tasikmalaya H. Agus Jamaludin, serta dihadiri oleh seluruh karyawan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya, KCP Garut dan KCP Banjar dengan mengundang anak yatim.

Dalam kegiatan tersebut juga dilakukan penyerahan santunan kepada 30 orang anak yatim, sebagai bentuk kepedulian terhadap keberadaan mereka ditengah-tengah kita.Santunan Anak Yatim BPJS Ketenagakerjaan Tasikmalaya

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya yang diwakili oleh Ibu Eliana Sunarja dalam sambutannya menyatakan bahwa kegiatan ini adalah kesempatan untuk bersilaturahmi, dapat berbagi dengan sesama dan mendengarkan nasehat agama.Bpjs Ketenagakerjaan Tasikmalaya Adakan Santunan Anak Yatim

BACA JUGA   TKSK Cihaurbeuti Pinta Suplayer Siapkan Barang Untuk E-Warung Sesuai 6T

Sementara Kabid Umum & SDM, Asep Sansan, menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan momen penting untuk membina rohani pegawai agar menambah keimanan dan meningkatnya solidaritas terhadap sesama. Dengan menyisihkan sebagian penghasilan kita berbagi dengan anak yatim sungguh kegiatan mulia.

Salah satu pengurus Yayasan Wadhi Barkah Iqbal Nurdiana mengatakan sangat mengapresiasi Acara Santunan Anak Yatim yang di gelar oleh BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tasikmalaya Dan mudah-mudahan untuk kedepannya menjadi bisa lebih meningkat dengan ikut membantu mensejahterakan Anak-Anak Yatim dalam Hal sarana prasarana untuk kegiatan mereka Sekolah Agama. (rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *