Home / Politik & Hukum / Bila Diberi Amanah, Viman Alfarizi Ramadhan Menyatakan Siap Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya
Viman Alfarizi Ramadhan DPRD Provinsi Jawa Barat

Bila Diberi Amanah, Viman Alfarizi Ramadhan Menyatakan Siap Maju di Pilkada Kota Tasikmalaya

Tasikzone.com-Viman Alfarizi Ramadhan Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Jadi salah satu yang dipinta untuk maju di Pilkada Kota Tasikmalaya, menanggapi permintaan yang disampaikan langsung oleh Dewan Pembina DPP Partai Gerindra, Viman menyampaikan dirinya siap apabila diberi amanah dan kepercayaan oleh Partai Gerindra.

“Saya secara pribadi menyatakan siap apabila diberi amanah dan kepercayaan oleh Partai Gerindra untuk diusung menjadi Calon Walikota Tasikmalaya” Kata Politisi Partai Gerindra kepada Tasikzone.com melalui Pesan Whatsapp, Rabu (03/02/2020)

Tidak bisa dipungkiri, bahwa Partai Gerindra telah diberi amanah oleh masyarakat saat pemilu legislatif 2019 lalu dengan mendapatkan 10 kursi di DPRD Kota Tasikmalaya.

“ini menunjukan bahwa secara tidak langsung masyarakat Kota Tasikmalaya sudah memberikan kepercayaan kepada Partai Gerindra untuk mengusung kader terbaiknya pada Pilkada Kota Tasikmalaya mendatang” Tuturnya

Pesta demokrasi yang akan dihelat harus melahirkan pemimpin yang inovatif, kreatif dan visioner dalam membangun Kota Tasikmalaya yang tidak hanya membangun aspek infrastukur namun pengoptimalan seluruh potensi sumber daya daerah.

BACA JUGA   Pilkada Kota Tasik, Ustad Maman Belum Tentukan Sikap Dukungan

“Kota Tasikmalaya Sebagai pusat ekonomi dan jasa yang terdepan di Priangan Timur, membutuhkan sosok pemimpin atau calon walikota yang lebih peka dan jeli terhadap pengoptimalan potensi yang ada di Kota Tasikmalaya ini” Beber Viman

Fungsi terpentimg hadirnya pemerintahan melalui kebijakan kebijakan politiknya adalah bagaimana meningkatkan kesejahteraan rakyatnya.Melalui serangkaian penyiapan kebijakan yang pro pembangunan dan pro keadilan bagi masyarakat.

“Pemberdayaan ekonomi, melalui pemihakan nyata terhadap UMKM, kelompok termarjinalkan mutlak harus mendapat perhatian. Seluruh stakeholder baik pemerintah, swasta dan masyarakat harus berpadu memajukan Kota Tasikmalaya dengan ikut serta merumuskan, mengawal jalannya pemerintahan dan pembangunan”tandasnya

“Saatnya bagi Gerindra untuk menjadi bagian nyata dalam menjalankan pemerintahan, membangun daerah dan mensejahterakan rakyatnya. Dan saya tentu tertantang untuk itu” Pungkas Viman.(rian)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *