Home / Politik & Hukum / Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Ini, Jadi Pelopor Vaksinasi Ditambah Multivitamin Didapilnya
Muhammad Husein Fadlulloh Tinjau Vaksinasi Covid 19 di Tasikmalaya

Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Ini, Jadi Pelopor Vaksinasi Ditambah Multivitamin Didapilnya

Kota Tasikmalaya, tasikzone.com- Gerindra melakukan aksi nyata dengan melakukan gebyar vaksin di seluruh Indonesia, sebagai wujud aksi nyata tersebut Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Muhammad Husein Fadluloh, Anggota DPRD Prov Jabar Fraksi Gerindra Viman Alfarizi Ramadhan, dan DPC Gerindra Kota Tasikmalaya melakukan vaksinasi di RS. Islam Hj Siti Muniroh, senin (20/9/2021).

Dalam Kesempatan itu, Muhammad Husein Fadlulloh mengatakan kegiatan hari merupakan bukti bahwa gerindra di Kota Tasikmalaya khususnya, peduli terhadap pandemi covid-19 dengan melakukan pencegahan melalui vaksinasi.

“Vaksinasi ini merupakan bagian dari program pemerintah yang harus kita dorong bersama, karena target 70% ini belum tercapai, maka dari itu kami hadir disini untuk mengajak masyarakat agar melindungi dirinya dari covid-19 ini” ungkapnya kepada awak media.

Lanjutnya, Gerindra seluruh indonesia seusai dengan intruksi dari pusat bahwa kita harus mendorong vaksinasi di seluruh indonesia, target untuk di Kota Tasikmalaya ini yang pertama 2000 dosis dan kedepan akan ditambah dosisnya.

Kemudian, tidak hanya vaksinasi saja kami hari ini memberikan multivitamin bagi masyarakat yang merupakan satu gerakan juga dengan memberikan pendidikan kepada masyarakat.

“Setelah di vaksin masyarakat tetap harus memproteksi diri dengan multivitamin , ini juga merupakan bagian dari pemerintah khususnya kimia farma dan BUMN untuk memberikan multivitamin secara gratis” kata M. Husein.

Selanjutnya, arahan kepada masyarakat setelah di vaksin tetap harus melakukan protokol kesehatan dan menjaga kondisi kesehatan.

BACA JUGA   Koalisi Ormas LSM Kembali Ke Gedung KPK, Tantang KPK Tuntaskan Kasus Dugaan Gratifikasi Walikota Tasik

“vaksinasi dan protokol kesehatan merupakan satu kesatuan, jadi berharap masyarakat lebih peka terhadap pandemi ini, walaupun 1 sampai 2 bulan ke belakang kasus covid-19 ini sudah mengalami penurunan, tapi ini harus dijaga supaya tidak terjadi peningkatan kembali yang berpengaruh kepada seluruh sektor khususnya di bidang ekonomi” jelasnya.

Sementara itu, Ketua DPC Gerindra Kota Tasikmalaya Nandang mengatakan kegiatan vaksinasi hari ini ada nilai plus nya karena selain di vaksin masyarakat mendapatkan multivitamin.

“program hari ini dari anggota DPR RI kang husein, yang bisa disebut pelopor juga karena semua masyarakat yang sudah di vaksin” pungkasnya.

Ditempat yang sama, Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Tasikmalaya yang merupakan mitra Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya mengatakan awalnya dari kebutuhan di Kota Tasikmalaya kebutuhan vaksinasi karena masyarakat antusias terhadap vaksinasi besar sekali

“Namun yang jadi permasalahan ketersediaan dosis vaksin itu sendiri,kemudian melakukan koordinasi dan komunikasi dengan kang Husein DPR RI,yang akhir turun tangan untuk menyediakan dan menggelar vaksin di Kota Tasikmalaya” ungkap Gilman Mawardi.

Selanjutnya, Anggota DPR RI Muhammad Husein Fadlluloh mengusulkan untuk Kota Tasikmalaya 50ribu dosis, dan tahap pertama 15ribu dosis.

“dan ini menjadi berkah dan manfaat untuk Kota Tasikmalaya, karena Kota Tasikmalaya ini merupakan Kota transit di priangan timur dan epicentrum kegiatan masyarakat sehingga masyarakat harus dilindungi dengan vaksin” pungkasnya.(ibye)

About admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *